AUTOGAYA

Informasi Tentang Berita Terbaru, Spesifikasi, Modifikasi, Tips trik, Kelebihan kekurangan, Harga Baru Bekas Mobil dan motor

Cara Merawat Cat Mobil Dan Kenali Kerusakannya

Selamat datang di autogaya, pada sekmen kali ini akan diberikan informasi tentang Cara merawat cat mobil dan mengenali kerusakannya.

Perlu diingat, apabila kerusakan cat mobil sudah terlalu parah maka untuk mengatasinya hanya dengan cat ulang atau repaint. Akan tetapi, apabila kerusakan tidak terlalu parah bisa dilakukan perawatan khusus yang tergantung pada jenis kerusakan yang terjadi. Oleh sebab itu ketahui kerusakan dan cara merawat cat mobil.

Cara Merawat Cat Mobil Dan Kenali Kerusakannya



Kenali Kerusakan Dan Cara Merawat Cat Mobil

Jenis Kerusakan dan Cara Merawatnya

Goresan

Hal ini bisa terjadi karena terjadinya gesekan dengan benda lain atau bisa saja saat perawatan terjadi kesalahan. Nah untuk merawat goresan baik halus ataupun kasar berikut ini caranya:

Apabila goresan halus maka caranya adalah dengan memoles dengan menggunakan coumpound. Untuk pemolesannya tidak boleh berlebihan, secukupnya saja. Apabila lapisan cat berkurang cukup banyak maka warna cat tersebut terlihat memudar.

Sedangkan untuk goresan kasar lebih baik dibawa ke Bengkel, karena untuk penanganannya sangat susah.

Untuk menghilangkan debu halus dari body mobil, agar tidak terjadi goresan bisa dilakukan dengan menggunakan sulak berbahan bulu domba atau bulu ayam. Jika terdapat kotoran yang sifatnya melekat seperti kotoran hewan, siramlah dengan air terlebih dahulu baru dilap dengan kain halus.  Gunakan lap yang berbeda untuk membersihkan bagian body dengan bagian lainya seperti ruangan mesin, peleg spatbor untuk menghindari adanya goresan.

Korosi

Korosi adalah dimana saat lapisan bare metal terkikis sehingga menimbulkan reaksi dengan udara. Hal tersebut jangan sampai terjadi karena dapat timbul karat dalam lapisan cat Mobil. Nah untuk menghindarinya berikut ini caranya:


Segeralah mencuci mobil jika terkena air hujan. Air hujan yang bersifat asam berpotensi mengurangi kualitas cat mobil anda.

Jika sudah terlanjur terdapat karat, bisa dihilangkan dengan menggunakan cairan penghilang karat.

Jamur

Jamur sangat berpotensi timbul akibat adanya sisa air sabun saat mencuci mobil, oleh sebab itu harus mengikuti cara-cara mencuci mobil yang benar. Oleh sebab itu setelah mencuci mobil  segeralah membuka seluruh pintu Mobil dan kemudian tutup dengan menggunakan tekanan yang agak keras, supaya sisa-sisa air dapat hilang dan tidak mengendap.

Bercak Air Hujan Atau Air Sabun

Bercak yang ada pada bodi mobil timbul karena air hujan atau sabun yang terkena sinar paparan matahari langsung yang mengering. Untuk menghilangkannya sebenarnya cukup mudah yakni dengan menggunakan sabun khusus mobil(jangan gunakan sampo atau detergen). Setelah selesai dilap dengan kain yang bersih dan lembut.

NB. Saat mencuci mobil sebaiknya mencari tempat yang teduh, jangan yang terkena paparan sinar matahari langsung.

Simak juga:

Demikianlah sedikit info tentang Cara Merawat Cat Mobil Dan Kenali Kerusakannya, semoga bermanfaat dan silahkan share apabila artikel ini bermanfaat serta Saya ucapkan terima kasih telah mengunjungi website andalan Saya.

Tag: Berita Otomotif meliputi Review, Spesifikasi, harga, kelebihan, kekurangan Mobil dan Motor

Back To Top