AUTOGAYA

Informasi Tentang Berita Terbaru, Spesifikasi, Modifikasi, Tips trik, Kelebihan kekurangan, Harga Baru Bekas Mobil dan motor

Kelebihan Kekurangan Daihatsu Taft Independent

Kelebihan Kekurangan Daihatsu Taft Independent - Kali ini autogaya akan memberikan informasi tentang Daihatsu Taft Independent, yang dimana Mobil ini merupakan SUV 4x4 yang dihadirkan pada pertama kali pada tahun 1996 di Indonesia. Mesin yang digunakan Mobil ini memiliki kode DL42.

Kelebihan Kekurangan Daihatsu Taft Independent



Pada masanya Daihatsu Taft Independent sangat meyakinkan, bukan tanpa sebab karena mobil ini memiliki bodi yang kekar dan gagah, ditambah lagi harganya yang relatif terjangkau semaking diminati oleh elemen masyarakat di Tanah air. Pada masa itu Mobil ini mampu meluluhkan pecinta of-road karena mampu melewati segala medan, bahkan dengan mudahnya melewati medan berlumpur. Jadi tidak heran apabila pada masanya penjualan Daihatsu Taft sangat bagus.

Pada sektor kaki-kaki, Mobil ini menggunakan suspensi independent yang terdapat pada bagian depan dan rigid 5 link yang dilengkapi dengan per model keong pada bagian belakang. Sehingga menambah kenyamanan dari Daihatsu Taft Independent, tidak hanya itu saja, karena pada handlingnya pun juga ikut meningkat sehingga lebih handal dan stabil dalam melewati jalan yang menikung.

Kelebihan Kekurangan Daihatsu Taft Independent

Review Mobil Daihatsu Taft Independent
Spesifikasi Daihatsu Taft Independent
Kode sasis F73
Mesin diesel 2,8 liter 4 silinder segaris indirect injection dengan kode DL42.
Output Tenaga maksimum 76 HP @3.600 RPM.
Torsi puncak 245 Nm @2.200 RPM.
Bore x Stroke : 92mm x 104 mm.
Transmisi manual 5 percepatan.
4WD dengan rasio High dan Low.
Kapasitas tangki bahan bakar 60 liter.
Kelebihan Daihatsu Taft Independent
Konsumsi BBM hemat walaupun bermesin besar.
Sparepart mudah didapat.
Biaya perawatan murah.
Masih bisa menenggak solar berkualitas rendah.
Daya tahan mesin teruji.
Handling cukup bagus.
Daya jelajah sangat tinggi, dari perkotaan, perbukitan hingga perkebunan.
Sistem penggerak  4WD dengan rasio High dan Low,
Ground clearance tinggi.
Suspensi nyaman jika dibandingkan generasi sebelumnya.
Kekurangan Daihatsu Taft Independent
Image Daihatsu.
Harga jual kembali rendah.
Akselerasi loyo.
Kursi belakang masih saling berhadapan.
Mesin cukup getar dan juga berisik.
Plat body cukup tipis sehingga mudah berkarat dan keropos.
Hanya mengandalkan safety belt untuk fitur pengaman.
Tidak ada power window, hanya sebatas central lock.
Interior jauh dari kesan mewah.

Kelebihan Kekurangan Daihatsu Taft Independent

  Simak juga:

Demikianlah sedikit info tentang Kelebihan Kekurangan Daihatsu Taft Independent, semoga bermanfaat dan silahkan share apabila artikel ini bermanfaat serta Saya ucapkan terima kasih telah mengunjungi website Saya.

Tag: Berita Otomotif meliputi Review, Spesifikasi, harga, kelebihan, kekurangan Mobil dan Motor

Back To Top