AUTOGAYA

Informasi Tentang Berita Terbaru, Spesifikasi, Modifikasi, Tips trik, Kelebihan kekurangan, Harga Baru Bekas Mobil dan motor

Perbedaan Mobil Honda Jazz GD3 i-DSI Dan VTEC

Pembahasan kali ini akan bertemakan tentang Honda Jazz, yang dimana menjurus kepada perbedaan antara Honda Jazz GD3 i-DSI dan VTEC.

Honda Jazz GD3 adalah keluaran edisi pertama dari Honda Jazz di Indonesia, setelah itu disusul oleh keluarganya yakni Honda Jazz GE8. Mobil besutan Honda ini hadir dalam 2 varian yaitu Honda Jazz GD3 bermesin i-DSI dan VTEC. Lalu apakah perbedaan dari 2 Honda Jazz tersebut?

Perbedaan antara Honda Jazz GD3 Tipe VTEC dan i-DSI


Perbedaan Mobil Honda Jazz GD3 i-DSI Dan VTEC


Honda Jazz GD3 Tipe VTEC

Variable Valve Timing and Lift Electronic Control atau disingkat menjadi VTEC merupakan teknologi yang berfungsi untuk mengatur valve yang dibuat oleh pihak Honda, sampai saat ini masih digunakan pada produknya yang belum mendapat penyematan mesin i-VTEC. Kelebihan dari Honda Jazz GD3 Tipe VTEC terdapat pada kemampuan mesinnya, yang dimana menggunakan mesin dengan silinder kecil tetapi mampu mengeluarkan tenaga yang besar atau hampir sama dengan mesin bersilinder besar. Keunggulan lainnya adalah pada bahan bakar yang hemat dan sangat cocok untuk kegiatan sehari-hari.
Perbedaan Mobil Honda Jazz GD3 i-DSI Dan VTEC

Honda Jazz GD3 Tipe i-DSI

i-DSI merupakan hasil pengembangan terbaru dari pihak Honda dengan menggunakan desain yang ringan, compact serta memiliki performa yang tinggi. i-DSI sendiri merupakan mesin tipe i kedua yang memiliki ruang pembakaran dengan penggunaan dual busi pada setiap silinder. Adapun sistem dual dan sequential ignition memiliki fungsi mengatur ketertiban kinerja dua usi berdasarkan urutannya. Adapun kinerja busi tersebut seperti langkah hisap dan langkah buang yang berpaku pada kinerja mesin, kecepatan dan beban. Dari kinerja tersebut menghasilkan pembakaran yang maksimal serta ekonoimis ditambah lagi dapat menyeimbangkan pengeluaran bahan bakar dan tenaga yang maksimal serta responsif.
Perbedaan Mobil Honda Jazz GD3 i-DSI Dan VTEC 
 
Demikianlah sedikit info tentang perbedaan Honda Jazz GD3 Tipe VTEC dan i-DSI, semoga bermanfaat dan silahkan share apabila artikel ini bermanfaat serta Saya ucapkan terima kasih telah mengunjungi website andalan Saya.

Tag: Berita Otomotif meliputi Review, Spesifikasi, harga, kelebihan, kekurangan Mobil dan Motor

Back To Top