AUTOGAYA

Informasi Tentang Berita Terbaru, Spesifikasi, Modifikasi, Tips trik, Kelebihan kekurangan, Harga Baru Bekas Mobil dan motor

Alasan Mengapa Kemudi Mobil Di Indonesia Berada Sebelah Kanan

Mengapa stir mobil di Indonesia terletak pada samping kanan?
Mungkin banyak yang bertanya-tanya ataupun tidak menghiraukan masalah ini. Akan tetapi bila kita mengetahui alasannya pasti lebih menarik dan menambah wawasan anda, coba bayangkan bila seorang anak bertanya pada ayahnya. "Bapak, mengapa kok setir mobil terletak di kanan gak di tengah seperti pada game?" Bingung kan jawabnya. berikut penjelasannya.

Alasan Mengapa Kemudi Mobil Di Indonesia Berada Sebelah Kanan

Kendaraan yang ada di dunia saat ini memiliki sistem kemudi berjumlah 2 yakni left driving dan right driving. Maksudnya adalah, untuk left driving diharuskan para pengemudi melewati jalan pada jalur samping kiri dan penggunaan stir disamping kanan. Sedangkan Right driving pengemudi jalan lewat lajur kanan dan stir mobil terletak di kiri.

Contoh negara yang menganut sistem left-driving adalah Jepang dan Australia. Sedangkan negara yang menganut right-driving adalah mayoritas negara bagian USA dan Tiongkok. Indonesia adalah salah satu negara yang menganut sistem left-driving.

Sistem left-driving diterapkan di Indonesia melalui banyak pertimbangan dan perhitungan. Berikut ini beberapa alasan mengapa Indonesia memiliki sistem left-driving, seperti dilansir situs resmi Toyota, Jumat 15 Januari 2016.

Pada umumnya, dahulu mobil-mobil yang beredar dan dijual di Indonesia kebanyakan buatan Jepang. Meskipun, mobil-mobil buatan Eropa juga ikut masuk ke pasar otomotif Tanah Air. Namun, mobil buatan Eropa kurang diminati di pasaran Indonesia.

Masyarakat Indonesia justru lebih jatuh hati dengan mobil-mobil Jepang, dengan beragam alasan, seperti harga yang terjangkau, dan irit bahan bakar. Termasuk ukuran mobil karena postur warga Indonesia kurang lebih sama dengan masyarakat Jepang. Atas dasar inilah, kemudian diterapkan pada seluruh mobil yang dieskpor ke Indonesia. Meskipun seperti kita tahu, seiring berkembangnya zaman, Jepang juga membuat mobil-mobil dengan setir kiri untuk sejumlah negara di Eropa, untuk menancapkan kuku bisnisnya di sana.

Jadu itu beberapa alasan mengapa stir mobil beradadi sebelah kanan untuk Indonesia. Akan tetapi berbeda denga para gamer yang menggunakan stir ditengah, walaupun ada juga di dunia nyata yang memiliki stir ditengah yakni mobil tertentu dan berkelas pastinya.

Simak juga:
Toyota Fortuner Terbaru 2016 Lebih Irit Dengan Mesin New TR
Mesin Bensin All New Toyota Fortuner Diproduksi di Indonesia
Kelebihan Mobil Matic Yang Sangat menarik
 
 

Tag: Berita Otomotif meliputi Review, Spesifikasi, harga, kelebihan, kekurangan Mobil dan Motor

Back To Top