Mobil Honda Freed. Merupakan mobil MPV yang bisa
dibilang mobil MPV premium, di dalam mobil ini tersedia fitur-fitur yang menarik
sehingga anda betah dalam menikmati perjalanan jauh sekalipun. Mobil ini cukup
diburu di Indonesia karena mempunyai desain yang macho dan fiturnya merupakan
fitur masa kini. Walaupun harganya lebih mahal daripada mobil jenis MPV lainnya
tetapi itu sepadan dengan fitur yang diberikan oleh Honda Freed. Disini saya
memberikan informasi tentang Spesifikasi dan harga honda Freed.
Spesifikasi Honda Freed
Eksterior Honda Freed
Mobil MpV
ini terkesan glamour dan mewah kenapa? Karena tampak dari luar yang menggunakan
desain meruncing ditambah grill depan full chroome dipadu garis-garis
horisontal yang diberi warna silver. Ditambah Headlight Reflector yang sangat
anggun dan bumper depan yang didesain sporty semakin menambah kesan premium dan
sangat mewah serta modern.
Sedangkan
dilihat dari samping terlihat garis siluet memanjang sehingga terjadi perpaduan
yang cocok menjadikan mobil ini semakin angguyn dan mempesona. Tidak itu saja,
bahkan kecanggihan Honda Freed terlihat dari fitur yang diberikan seperti 3-step
Door Checker, Power Sliding Door lengkap dengan remote control, dan One-Step
Low Floor juga di sematkan dalam mobil
ini sebagai penambah kenyamanan para pengendara dan penumpang Honda Freed.
Untuk spesifikasi keamanan pabrikan Honda melengkapinya dengan Power
Retractable Door Mirror yang mampu membuat kaca spion dapat dilipat secara
elektrik dan Fuel Lid Auto Lock yang mencegah Power Sliding Door terbuka secara
penuh saat tangki bensin mobil terbuka.
Interior Honda Freed
Mobil MPV
ini di bagian dalam dibuat menjadi lega maksimal supaya nyaman walaupun dalam
perjalanan jauh, pada tata ruang interior ini didesain sangat rapi dan apik
serta teratur sehingga mobil ini terkesan mewah dan ekslusif.
Pada bagian
dudukan penumpang tersedia Armerst pada baris pertama dan pada baris kedua(
Tipe S dan E) yang semakin terpapar kenyamanannya sehingga membuat anda betah
berada dalam mobil ini. Ada juga fitur fitur Seat Height Adjustment yang gunanya untuk mengatur tinggi bangku dan pada
hiburannya sangatlah menarik tak tanggung-tanggung dengan perspek mengeluarkan
fitur A/V System dengan layar sentuh dan remot control yang sangat siap untuk
nonton film atau sekedar mendengarkan musik dari gadget model apapun. Adalagi
fitur yang sangat menarik yaitu Multi Information LCD, Tilt Steering untuk
memilih posisi stir paling nyaman, dan Automatic AC yang mampu membrikan aura
dingin dengan merata, memang dibagian interior ini sangatlah lengkap dan mampu
di naiki 7 penumpang dalam melakukan perjalanan dan masih terasa longgar.
Mesin Hoda Freed
Mobil MPV
ini menggunakan mesin berkapasitas 1.500 cc dengan tipe i-VTEC yang mampu
menghasilkan tenaga maksimal 118 PS dan torsi maksimal 14.9 kgm pada 4800 rpm.
Mesin ini khusus mobil MPV sehingga menghasilkan tenaga yang kuat, efisien dan
stabil. Sistem percepatannya juga didesain untuk memudahkan pengemudi dalam
pengendaliannya yaitu menggunakan 5 percepatan otomatis. Sistem transmisi D3
juga memberikan kualitasnya karena mampu mengatur percepatannya sesuai dengan
jalan yang dilaluinya.
Harga Honda Freed
Untuk Harga
Honda Freed dibagi menjadi 3kelas karena memang dari pabrikan hondanya sudah
membagi menjadi beberapa kelas, dimulai
dari kelas yang paling murah yaitu kelas A dan lebih mahal kelas S dan E yang
menawarkan fitur-fitur yang lebih lengkap. Memang harga Honda Freed lebih mahal
dibanding dengan Honda Mobillio ataupun Toyota Rush karena memang mobil ini
termasuk Mobil MPV yang berkelas premium.Untuk mengetahui harganya lihat tabel
di bawah ini :
Freed A Rp. 226.500.000
Freed S Rp. 256.500.000
Freed E Rp. 278.500.000
Itulah
daftar harga dan spesifikasi Honda Freed
terbaru , semoga bisa menjadi referensi atau menambah pengetahuan anda
para pembaca. Semoga bermanfaat…
Tag: Berita Otomotif meliputi Review, Spesifikasi, harga, kelebihan, kekurangan Mobil dan Motor