AUTOGAYA

Informasi Tentang Berita Terbaru, Spesifikasi, Modifikasi, Tips trik, Kelebihan kekurangan, Harga Baru Bekas Mobil dan motor

Kelebihan dan Kekurangan Mobil Honda Accord 2.4 VTi-L CR2

Review Honda Accord 2.4 VTi-L CR2 - Mobil ini hadir di Indonesia dengan desain yang ramping dan cantik, Accord CR2 merupakan generasi ke9 daripada keluarganya.

Honda Accord 2.4 VTi-L CR2 mempunyai headlamp LED dan DRL yang dapat menyala dengan cerah saat dinyalakan. Pada bagian spion berpadu dengan lampu LED yang berfungsi sebagai sign. Yang lebih menarik lagi pada bagian grill depan yang dibalut dengan chroome sehingga menambah aura kemewahan dari Honda Accord 2.4 VTi-L CR2.

Kelebihan dan Kekurangan Mobil Honda Accord 2.4 VTi-L CR2




Pada bagian belakang Honda Accord 2.4 VTi-L CR2 terdapat Multi-Angle Rearview Camera yang menjadikan Anda lebih mudah memakirkan hanya dengan melihat gambaran belakang yang tampil pada layar 8 inci di dashboard.

Untuk Accord VTi-L, terdapat layar LCD yang disematkan pada bagian dashboard ada dua yang memiliki ukuran berbeda yakni 5 inchi dan 8 inchi. Kedua layar tersebut berintegrasi dengan head unit (i-MID), bluetooth, dan navigasi.

Pada sektor dapur pacu, Honda Accord 2.4 VTi-L CR2 menggunakan mesin K24W3 EarthDream. Dengan mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 190 HP/ 6.700 RPM dan torsi yang dihasilkan mencapai 251 Nm/ 3.900 RPM. Dengan dukungan sasis baru dan bobot lebih ringan 25 kg mobil ini mampu mengalahkan performa dari Accord CP2. Sayangnya, opsi mesin V6 tidak di Indonesia.

Kelebihan dan Kekurangan Mobil Honda Accord 2.4 VTi-L CR2


Review Honda Accord CR2

Spesifikasi
Kode sasis : CR2.
Mesin : 2,4 liter dengan kode  K24W3 EarthDreams, 4 silinder segaris 16 katup DOHC i-VTEC.
Tenaga maksimum : 190 HP @6.700 RPM.
Torsi puncak : 251 Nm @3.900 RPM.
Bore x stroke : 87 mm x 99.1 mm.
Rasio kompresi : 11.1:1
Konsumsi BBM: 8-9 km / L (dalam kota); 11-13km / L (luar kota).
Transmisi: 5-speed manual, 4-speed otomatis.
Suspensi: Depan McPherson Strut dan belakang multilink.
Fitur : ECON,  Start/Stop button, LED Projector Head Light, LED Daytime Running Light, Rear Audio Control, Auto Rain Sensing, Active Noise Cancellation , kursi depan electric seat, Rear Sunshade,  Tailgate Electric Button, Rear Combination Lamp with LED Stop Lamp, Front & Rear Parking Sensor.
Rival : Toyota Camry, Mazda 6 , dan Hyundai Sonata.
Tahun penjualan: 2014 - sekarang.
Kelebihan
Mesin baru dengan karakter yang responsif pada putaran bawah.
Kabin sangat lega.
Kenyamanan tinggi.
Karakter engine yang smooth dan torsi yang cukup di RPM bawah
Fitur canggih yang melimpah.
Tempat penyimpanan dalam kabin sangat banyak.
Handling bagus, walaupun masih kurang jika dibandingkan dengan gen sebelumnya.
Harga bertahan, karena melemahnya nilai rupiah terhadap dolar.
Kekurangan
Kualitas audio kurang bagus untuk kelasnya sebagai sedan premium.
Zero steering feedback.
Transmisi konvensional.
Material interior terkesan murahan.
Finishing interior kurang bagus.
Ukuran setir terlalu besar dan tegak.

Simak juga:
Spesifikasi dan Harga Honda Accord terbaru
Kelebihan dan Kekurangan Mobil Honda Accord Cielo
Kelebihan dan Kekurangan Mobil Honda Accord VTi/VTi-L 1999
Kelebihan Dan Kekurangan Mobil Honda Accord Maestro

Harga Honda Accord CR2


Honda Accord CR2 pertama kali diluncurkan pada25 April 2013 lalu oleh PT Honda Prospect Motor (HPM) secara resmi di Jakarta. Mobil ini ditawarkan dengan harga baru berkisar 506 juta untuk tipe VTi dan 556 juta untuk tipe VTi-L.

Sedangkan untuk Accord bekas tahun 2013 dan 2014, dijual di rentang harga 435 hingga 520 jutaan khusus untuk tipe VTi-L dan tipe VTi dihargai lebih murah 40 jutaan.

Demikianlah sedikit info tentang Kelebihan dan Kekurangan Mobil Honda Accord 2.4 VTi-L CR2, semoga bermanfaat dan silahkan share apabila artikel ini bermanfaat serta Saya ucapkan terima kasih telah mengunjungi website Saya.
 

Tag: Berita Otomotif meliputi Review, Spesifikasi, harga, kelebihan, kekurangan Mobil dan Motor

Back To Top