AUTOGAYA

Informasi Tentang Berita Terbaru, Spesifikasi, Modifikasi, Tips trik, Kelebihan kekurangan, Harga Baru Bekas Mobil dan motor

Tips Cara Servis Aki Kering yang Soak

Kali ini autogaya akan membahas info seputar tips otomotif tentang Cara servis aki kering motor, yang dimana AKI merupakan salah satu sumber listrik utama pada sepeda motor.

Bagi para pemiliki sepeda motor keluaran terbaru atau motor matic tentunya sudah tidak asing lagi dengan AKI Kering, bahkan para pemilik kendaraan model lama pun banyak yang mengganti aki jenis ini yang katanya tidak perlu melakukan perawatan.

Tips Cara Servis Aki Kering yang Soak

Anggapan dari mereka tersebut salah besar, walaupun namanya aki kering, bukan berarti tidak ada unsur cairan elektrolit di dalamnya. Kebenarannya adalah Aki kering menggunakan cairan elektrolit yang disebut VRLA battery (valve-regulated lead–acid battery) yang juga dikenal sebutan sealed battery (Aki disegel), dan tentu aki kering juga memerlukan perawatan atau servis.

Tidak sedikit orang yang mengalami aki kering soak atau berkurangnya kinerja dari aki yang tidak berfungsi secara maksimal. Oleh sebab itu perlu perawatan khusus yang harus dilakukan, Anda bisa membawanyake bengkel aki atau juga bisa menangani aki kering soak di rumah. Berikut alat-alat dan cara mengatasi aki kering soak.
  • Obeng min
  • Lakban or lem
  • Charger accu
  • Suntikan 20 ml bekas tinta printer
  • air suling, sumur, hujan, air minum mineral atau air teh semua bisa pakai.

Ciri-ciri aki kering/VRLA yang masih dapat di servis


  •     Pagi hari tidak kuat stater setelah kendaraan jalan aki kembali kuat untuk stater
  •     Test charging : aki motor masih dapat menerima input arus listrik sebesar 2,5 s/d 7 ampere dan khusus aki mobil 7 s/d 12 ampere
  •     Umur aki masih dibawah 1,5 tahun
Tips Cara Servis Aki Kering yang Soak

Nah untuk langkah-langkah melakukan servis aki bisa Anda simak di bawah ini:

Berikut langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk melakukan servis Aki Kering :

Langkah pertama:

Tutup koper aki dibuka pakai obeng minus lakukan dengan hati-hati jangan sampai tangan terluk
Langkah kedua:

Buka tutup karet simpan jangan sampai hilang.

Langkah ketiga:

Ambil air suling sedot pakai suntikan sebanyak 10 - 15 mili, kemudian masukan kedalam lubang-lubang aki sebanyak enam lubang. lakukan dengan hati-hati, utamakan keselamatan.

Langkah keempat :

Lakukan pengecasan selama 2 s/d 3 jam ciri aki kering super bagus : penerimaan input arus listrik 5 s/ 7 amper : kondisi sedang 2,5 s/d 5 amper

Langkah kelima:

Setelah pengecasan selesai pasang kembali 6 buah tutup karet, kemudian koper casing plastiknya tutup sisi-sisinya dengan lakban, ventelasinya jangan ditutup.

Simak juga:
Cara Merawat Aki Basah Agar Bertahan Lama
Harga Aki (Accu) GS semua Tipe terbaru
Faktor Penyebab Aki Cepat Tekor 
 
Demikianlah sedikit info tentang Tips Cara Servis Aki Kering yang Soak, semoga bermanfaat dan silahkan share apabila artikel ini bermanfaat serta Saya ucapkan terima kasih telah mengunjungi website Saya.

Tag: Berita Otomotif meliputi Review, Spesifikasi, harga, kelebihan, kekurangan Mobil dan Motor

Back To Top