AUTOGAYA

Informasi Tentang Berita Terbaru, Spesifikasi, Modifikasi, Tips trik, Kelebihan kekurangan, Harga Baru Bekas Mobil dan motor

Modifikasi Sepeda Motor Yang merugikan Pengendara Lain

Modifikasi Sepeda Motor. Modifikasi memang hal yang tidak asing dikalangan anak muda, yang dimana demi membuat tampilan menjadi keren para bikers muda rela memangkas sana sini dan membeli onderdil serga spearpart yang mahal.

Di kalangan anak muda memang tak masalah memodifikasi motor mereka asal tidak merugikan pengendara lain. Tapi kebanyakan pada jaman sekarang banyak yang keliru memodifikasi motor mereka karena dapat mengganggu pengendara lain.

Pasti anda penasaran, emang ada modifikasi yang mengganggu pengendara lain??
Berikut ini kami berikan ulasan tentang 3 Modifikasi Yang Mengganggu Pengendara Lain :
 
1. Menggunakan strobo
Aksesoris satu ini sering dijumpai pada sepeda motor yang digunakan ketika touring. Bukan tidak mungkin Anda yang sering touring atau pun mempunyai komunitas, memasang aksesoris ini.
Alasan utama menggunakan strobo mungkin untuk membuka jalan saat kondisi jalan ramai.
Untuk alasan apapun, menggunakan lampu strobo tidak dianjurkan, karena kehadirannya yang mengganggu, penggunaan strobo pun diatur dalam undang-undang. Komponen ini digunakan pada kendaraan tertentu dalam kondisi darurat seperti ambulans, pemadam kebakaran dan kepolisian yang diharuskan untuk cepat sampai ke lokasi.
2. Memotong spakbor belakang
Sepeda motor dengan spakbor belakang yang memperlihatkan ban belakang yang besar memang terlihat keren. Ubahan ini biasanya terlihat pada sepeda motor sport atau motor gede.
Namun, masih ada orang yang salah paham ketika mengubah spakbor belakang.
Pemilik sepeda motor memangkas habis spakbor hingga ke bagian pangkal.
Sehingga mengakibatkan, ketika musim hujan, cipratan air pun menerjang para pengguna jalan di belakangnya dengan mudah. Oleh sebab itu, jika Anda ingin memangkas spakbor belakang sebaiknya disisakan.Hal ini bertujuan agar menahan hempasan air dari roda yang berputar.
 
3. Knalpot racing
Akselerasi dan peningkatan tenaga menjadi hal yang sangat diinginkan para pengguna roda dua.
Biasanya, cara paling mudah menghasilkan performa maksimal dari motor Anda adalah dengan mengganti knalpot dari produk yang dijual di pasaran yang memiliki saluran pembuangan lebih plong.
Produsen knalpot sengaja mendesain kepala knalpot lebih mendongak ke atas untuk menghindari masuknya air ketika melewati genangan.

Desain seperti ini sebenarnya kurang bersahabat bagi pengendara lain, terutama bagi pengendara motor yang berada tepat di belakang pengendara dengan knalpot racing tersebut.

Knalpot tersebut langsung menyemburkan sisa gas pembuangan tepat ke arah muka, bukan hanya mengganggu, gas sisa pembakaran tersebut dapat membuat sesak napas jika terus menerus terhirup.
Layaknya, ini menjadi perhatian bagi saudara, kerabat yang mengendarai motor untuk rutinitas sehari-hari khususnya.

Nah itulah 3 Modifikasi Motor yang dapat mengganggu pengendara lain.


Tag: Berita Otomotif meliputi Review, Spesifikasi, harga, kelebihan, kekurangan Mobil dan Motor

Back To Top